Seorang pedagang buah marah-marah dengan pembeli.
"Pak buah inikan 1 kilo harganya Rp 10.000" kata penjual
"Iya inikan saya beli 10 kilo...terus apa masalahnya" sahut si pembeli
"Masalahnya itukan bapak cuma bayar Rp. 1000 kan kurang " jawab penjual
"Kurang apanya...inikan duit juga," kata pembeli
"Ya kurang Nolnya...Bapaaaaaak" kata penjual sedikit kesal
"OOoooo...kurang nol saja kok repot " kata pembeli dengan kalemnya, maka serta merta si pembeli mengambil pulpen yang ada disakunya.
"Nah...sekarang mau ditambah berapa lagi nol tinggal saya tulis diatas uang ini" kata pembeli seraya siap2 menulis angka nol.
"Lho Gimana bapak ini...maksud saya bukan itu..." kata penjual kesal
"Lha habis gimana katanya nolnya kurang..kan tinggal saya tambahin angka nol disamping duit ini...bereskan" jawab pembeli dengan sedikit kesal juga.
"Ini semua jumlahnya 100.000 rupiah bapak dan warna merah " kata penjual tambah kesal.
"Ok kalo gitu saya tambah saja disini dua angka nol lagi dan saya kasih warna merah bereskan.
Dengan serta merta si penjual mengambil buahnya dan ia bilang "Ini saya hitung ulang saja ya...(si penjual menimbang ulang) na sudah pas..jadi bapak tidak usah repot-repot tambah angka nol dan kasih warna merah diuang bapak"
"Lha kok jadi sedikit" kata pembeli
"Iya ...habis nolnya bapak tadi menyebabkan timbangan saya jadi menyusut gitu" sahut penjual kalem
Selasa, 29 Januari 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar